Mediaonlinebersama.blogspot.co.id, BERITA CIAMIS.
Minggu (15/11), berlokasi di Lapangan Desa Sukanagara, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, seorang Dalang bernama Ki Dian Herdiana secara perdana mementaskan sebuah pagelaran wayang bernama Wayang Kila (Kidung Lakbok, red).
Sebagaimana diungkapkan Dian, selain memiliki nilai sejarah, Wayang Kila merupakan tradisi tahunan yang dilaksanakan masyarakat Lakbok dalam acara ruwatan, mengingat Lakbok dulunya bekas kerajaan Galuh.
“Kita sebagai penerus tidak ketinggalan sejarah dan tradisi nenek moyangnya. Mudah-mudahan wayang terbuat dari jerami ke depan bisa menjadi ikon Kecamatan Lakbok mewakili Kabupaten Ciamis dalam ajang pentas seni budaya tingkat nasional maupun internasional,” ujar Dian pada Warta Priangan.
Dian juga berharap Dinas Kebudayaan Kabupaten Ciamis memperhatikan dan melestarikan nilai budaya yang terdapat dalam Wayang Kila ini.
“Selain memiliki nilai sejarah, Wayang Kila ini memiliki keunikan tersendiri baik dari bahan dan jenis alat musik yang semuanya terbuat dari bambu,” ucapnya.
Hadir dalam pementasan Wayang Kila ini, Sekdis Pendidikan Provinsi Jawa Barat, H. Dedi, Kabid Kebudayaan Disdik Kabupaten Ciamis, H. Tatang, Kepala BKD Kabupaten Ciamis, Ir. Suyono, anggota DPRD Kabupaten Ciamis, Ketua dan Pengurus IGORA se-Kabupaten Ciamis, unsur Muspika Kecamatan Lakbok, dan para tamu undangan lainnya.
Belum ada tanggapan untuk "Pertama Kali Dipentaskan, Kesenian Ini Diharapkan Menjadi Ikon Kecamatan Lakbok"
Posting Komentar